Prioritas Pembangunan Sulut 2019, Wagub Kandouw Beri Tiga Solusi di Bitung

BITUNG– Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw menerangkan komitmen Gubernur Olly Dondokambey untuk mencapai prestasi yang lebih baik pada 2019 dengan mencapai 10 Prioritas Pembangunan.

Wakil Gubernur saat sambuyan dikunjungan silahturahmi dengan ASN lingkup Pemprov di Kota Bitung, Jumat (4/1/2019) (foto:Ist)

Adapun prioritas tersebut adalah penanggulangan kemiskinan, pengangguran, pembangunan pendidikan, pembangunan kesehatan, revolusi mental dan reformasi birokrasi, Infrastruktur dan pengembangan wilayah termasuk wilayah perbatasan, kedaulatan pangan, trantibmas dan sukses Pemilu Presiden dan Legislatif, Peningkatan daya saing investasi, Pembangunan pariwisata dan Pengelolaan bencana dan mitigasi iklim.

“Sepuluh program prioritas ini hanya bisa tercapai dengan loyalitas, dedikasi dan integritas,” kata Kandouw saat melakukan kunjungan silahturahmi dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Sulut yang bekerja di Kota Bitung, Jumat (4/1/2019) siang tadi.

Pertemuan itu turut dihadiri Wakil Walikota Bitung Maurits Mantiri, Asisten 1 Pemprov Sulut Edison Humiang, Kadis Kesehatan Deybie Kalalo dan Direktur RSUD Bitung Pieter Lumingkewas.

Selain tiga capaian yang harus dilakukan yaitu loyalitas, dedikasi dan integritas, Kandouw juga menegaskan saat ini di Pemprov Sulut telah berlaku merit system bagi seluruh ASN, artinya siapa yang berprestasi akan dipromosi.

“Aspek ini dipakai oleh Bapak Gubernur sehingga Pemerintah Provinsi mendapat capaian yang baik,” bebernya.

Bukan hanya itu, Kandouw menambahkan khusus Bitung bagaian utara, akan dibangun rumah sakit international dan bisa melayani masyarakat nusa utara karena posisi Bitung sebagai pelabuhan Hub Port serta akan juga di bangun rumah sakit untuk melayani rakyat nusa utara.

“Kalau rumah sakit ini sudah mantap bisa usulkan helikopter untuk menjemput pasien dari pulau bisa di jemput dengan helikopter asalkan rumah sakit ini sudah bagus,”pungkasnya.

(srikandi)