Rita Dondokambey Tamuntuan Lantik Ketua TP-PKK Kabupaten/Kota

MANADO– Ketua TP PKK Sulawesi Utara Ir Rita Maya Dondokambey Tamuntuan melantik Ketua TP. PKK Kabupaten/Kota di Wisma Graha Bumber Manado, Jumat (26/2/2021).

Pelantikan Ketua TP. PKK Kabupaten/Kota, yang diawali dengan mendengarkan lagu Indonesia Raya dan lagu Mars PKK.

Pembacaan Keputusan Ketua TP PKK Prov Sulut oleh Sekretaris TP PKK Prov Sulut Ibu Ellen Tirayoh Jacob.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua TP PKK Prov Sulut Ibu Rita Dondokambey Tamuntuan terhadap Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kota Syanet Karundeng dan Ellen Sangi; Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Selatan Elsje R. Sumual dan July Waty; Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Utara Rizta Davega dan Kristi K. Arina; Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan Selpian Manopo dan Rosdiana Lapatola; serta Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Seska E. Budiman dan Rosita Pobela.

Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan Naskah Pelantikan oleh para Kepala Daerah dan Ketua TP PKK yang baru saja dilantik.

Diketahui sebelumnya, Gubernur Olly Dondokambey melantik 4 Bupati/Wakil Bupati dan 1 Walikota/Wakil Walikota di di Graha H.V Worang Bumi Beringin Manado, Jumat (26/2/21).

Pelantikan diawali dengan Pembacaan Keputusan Mendagri RI Nomor: 131.71/294 tahun 2021 tanggal 22 Februari 2021 dan nomor:131.71/374 tahun 2021 tanggal 24 Februari 2021 tentang Pemberhentian Pengangkatan Bupati/Wakil Bupati, Walikota/Wakil Walikota oleh Karo Pemerintahan dan Otda Jemmy Kumendong.

Pelantikan dilakukan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey terhadap Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Selatan terpilih, Franky Donny Wongkar, SH dan Pdt. Petra Yani Rembang, M.Th; Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda, SE dan Kevin W. Lotulung, SE; Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Iskandar Kamaru, S.Pi dan Deddy Abdul Hamid; Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto, S.Sos dan Oskar Manoppo, SE, MM, serta Walikota dan Wakil Walikota Tomohon, Caroll Senduk, SH dan Wenny Lumentut, SE. Mereka akan memimpin daerah masing-masing dalam masa jabatan 2021-2024.

(**)