Seluruh ASN dan THL di SKPD Mitra Jalani Rapid Test

Pihak Dinkes Mitra datangi seluruh SKPD yang ada untuk melakukan Rapid Test kepada seluruh ASN dan THL yang ada.

RATAHAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Kesehatan, dalam dua minggu terakhir telah melakukan rapid test bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian Lepas (THL) di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang ada.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Mitra dr Helny Ratuliu mengatakan hal tersebut dilakukan untuk mencari tahu apakah ASN dan THL yang ada reaktif atau tidak.

“Minimal kami bisa mengetahui apakah ASN atau THL reaktif atau tidak. Jika ditemui reaktif maka kami akan melanjutkan dengan melakukan swab test terhadap ASN atau THL tersebut,” kata Ratuliu.

Dikatakannya juga, Pemkab Mitra malalui Dinkes Mitra telah menyediakan alat rapid test sebanyak 8.400 unit, namun baru sekira 5.000 unit yang telah terpakai.

“Karena alat ini berfungsi sebagai screening awal, maka perlu untuk menyediakan alat tersebut,” terangnya.

Kepala Dinkes Mitra dr Helny Ratuliu.

Dalam melakukan rapid test Ratuliu menuturkan sudah mendapati 4 orang ASN dan THL yang reaktif, dan setelah ditindaklanjuti keempat orang tersebut sudah dinyatakan negatif.

“Setelah melakukan rapid test hampir di semua SKPD kami telah mendapati ada empat yang reaktif. Tapi keempat orang tersebut sudah negatif setelah di lakukan swab test,” tuturnya.

Ia pun mengimbau kepada semua ASN dan THL yang ada untuk proaktif dalam menjalani rapid test, karena ada petugas yang datang mengunjungi semua SKPD.

“Jika tak sempat di rapid saat petugas datang mengunjungi di kantor masing-masing, maka bisa datang di Dinas Kesehatan Mitra. Karena semua akan didata siapa yang belum dan yang sudah di rapid,” tandasnya. (rfs)