Sulut Tuan Rumah Pertemuan Raya dan Konsultasi Nasional XVI FK-PKB PGI 2023

MANADOLINE – Sulawesi Utara (Sulut) tuan rumah Pertemuan Raya dan Konsultasi Nasional (Konas) Ke-XVI Forum Komunikasi Pria Kaum Bapak (FK-PKB) Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) 2023 yang akan diselenggarakan 4-9 September mendatang.

Hal tersebut diungkapkan Gubernur Sulut Olly Dondokambey didampingi Wakil Gubernur Steven O.E. Kandouw saat Rapat Panitia Pertemuan Raya dan Konas ke-XVI FK-PKB PGI di Ruang C.J Rantung kantor Gubernur, dihadiri pengurus dan panitia, Senin (6/2/2023).

Gubernur Olly berharap kegiatan ini dapat digelar dengan lebih meriah dari pada kegiatan sebelumnya.

“Harapan saya kegiatan ini akan lebih meriah dari sebelumnya yang sudah kita buat di NTT. Ivennya lebih banyak dan ibadah akbar akan dibuat lebih meriah,” ungkapnya.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Steven Kandouw selaku Ketua Umum (Ketum) Panitia Pertemuan Raya dan Konas XVI FK-PKB PGI 2023 mengatakan Pertemuan Raya dan Konas XVI FK-PKB PGI 2023 akan diselenggarakan pada 4-9 September 2023, dengan peserta 50 ribu orang.

“Pada 9 September akan dilaksanakan Ibadah Raya yang dipusatkan di Stadion Maesa Tondano. Akan ada juga lomba koor tingkat nasional,” ujarnya.

Lebih lanjut Wagub menyampaikan bahwa kegiatan yang diselenggarakan ini akan mengemban misi khusus, salah satunya menunjukkan bahwa Sulut adalah miniatur kerukunan di Indonesia.

“Selain itu juga, potensi-potensi Sulut baik pariwisata, pertanian dan sektor unggul lainnya akan kita kenalkan. Juga dalam momentum ini, kita berencana akan menggaungkan stop Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) juga stop Miras. Agar benar-benar, momentum ini kesucian kegiatan dapat tetap terjaga,” kuncinya.

(/*)