Tekait Virus Corona, Siswa-siswi Sangihe Diliburkan

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Sangihe Drs Joli Mandak

Tahuna— Mncegah meluasnya penyebaran Corona Virus Disease 19 (Covid 19), Pemerintah Daerah Kabupaten Sangihe melalui Dinas Pendidikan setempat terhitung hari ini (Senin) meliburkan semua aktivitas belajar mengajar mulai dari Paud hingga SMP sederajat.

Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sangihe, Drs Joli Mandak saat dikonfirmasi media ini terkait intruksi presiden soal meliburkan kegiatan belajar mengajar di sekolah tak
terkecuali di Sangihe.

“Jadi sesuai petunjuk dari Pak Bupati, untuk mengantisipasi penyebaran virus corona, mulai tanggal 16-30 Maret 2020 mendatang siswa Paud, SD dan SLTP diliburkan,” ungkap Mandak.

“Dan ini juga diberlakukan bagi tingkatan sekolah menegah atas (SMA) sederajat intruksi dari Gubenrnur. Karena untuk daerah kita hanya sampai di tingkatan SMP saja,” sambungnya.

Ditambahkan Kadis, selama diliburkan untuk proses belajar mengajar siswa akan diberi tugas belajar secara virtual dan diharapkan selama libur untuk menghindari tempat keramaian. Dan juga bagi orang tua
diharapkan mengawasi anak- anaknya dan menyikapinya secara bijak, jangan panik dan tetap waspada.

“Terkait wabah virus corona ini mari kita sikapi dengan bijak. Jangan panik, tetap waspada dan hindari tempat keramaian,” harapnya. (Zul)