Tim TP-PKK Utusan Kecamatan Tareran, Kerabas Maesaan 2-0

MINSEL!Pertandingan sepak bola babak pengisihan putri,merebutkan Piala Ketua TP-PKK Ny.Esje Rosje Sumual dan Sekretaris Ny Rembang Wati  di dilapangan Kelurahan Bitung Amurang, Kamis28/4/2022, antara Tim Putri Kecamatan Maesaan melawan Tim Putri Kecamatan Tareran berlangsung seru. Babak pertama pertandingan, tak ada gol tercipta.

Babak pertama pertandingan didominasi oleh tim Putri Kecamatan Tareran. Beberapa kali serangan dilancarkan, namun eksekusi bola terakhir di gawang lawan tak membuahkan hasil.

Sementara Tim Putri Kecamatan Maesaan terus Menghadapi Serangan, membuat Barisan Belakang Maesaan kocar-kacir. Hingga wasit yang memimpin pertandingan, meniup pluit akhir babak pertama, kedudukan masih imbang 0-0.

memasuki babak kedua, jual beli serangan kembali dilakukan kedua tim. Hanya saja belum juga menghasilkan. Namun, setelah tendangan pojok dari salah seorang pemain dari Kecamatan Tareran, dimanfaatkan dengan baik oleh Nova Tarusi, melesakkan bola ke gawang Maesaan . Skor pun berubah menjadi 1-0.

Setelah tertinggal, pemain dari tim putri Maesaan berusaha membangun serangan demi serangan. Kurang lebih dua kali, penyelesaian akhir di gawang lawan tak dilakukan dengan baik. Hingga memasuki menit-menit akhir pertandingan, Tim Putri Kecamatan Tareran mendapat hadiah Pinalti,dan kesempatan ini tidak disia-siakan salah satu pemain Tareran,eksekusi tendangan finalti, dilakukan Dinamis Leletmatangka 31 tahun pemain asal desa Wuwuk ,dan kedudukan pun berubah menjadi 2-0.

Pelatih Tim Putri Kecamatan Tareran, Adri Mokalu mengatakan, bahwa telah menginstruksikan pemain untuk bermain lepas. Namun mereka seperti terbebani,namun tidak menyurutkan semangat dan memenangkan pertandingan melawan Tim kesebelasan Kecamatan Maesaan.

“Saya sudah menginstruksikan bermain tenang dan harus menyelesaikan dengan baik di gawang lawan, namun tetap berjalan sesuai harapan. Padahal beberapa kali peluang untuk menciptakan gol sangat besar,” ujarnya.

“Ya ini menjadi evaluasi kami dan pertandingan berikut, akan menerapkan strategi permainan lebih jitu lagi,” ujarnya.

Pelatih Tareran, Andrie mengaku senang atas kemenangan perdana melawan Tim Putri utusan kecamatan Maesaan di lapangan sepak bola Kelurahan Bitung Amurang,tadi sore.

“Memang di awal pertandingan, kami masih membaca lawan terlebih dahulu,” katanya.

“Namun saya telah menginstruksikan pemain agar memanfaatkan bola mati di gawan lawan dan ditindaklanjuti. Hasilnya pada babak kedua, Nova Tarusi menjebol gawang lawan,disusul dengan tendangan pinalti oleh Dinamis Leletmatangka” ucapnya.

Camat Tareran Hizkia Kondoj,S.Sos yang di dampingi Ketua TP-PKK Ny Vanda Sanggor (Ny Kondoj) dan Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Donald Karundeng,SE menjelaskan,sangat bangga dan senang melihat Tim Utusan TP-PKK Kecamatan Tareran bermain dengan semangat sehingga boleh memenangkan pertandingan perdana ini.

Walaupun dalam laga pertandingan,cuaca tidak mendukung karena turun hujan,namun semangat para pemain putri kecamatan Tareran ini tidak surut, “Tentunya selaku pembina TP-PKK Kecamatan sangat bangga dan berterima kasih atas atensinya serta semangat dalam kebersamaan,sehingga joleh memenangkan pertandingan perdana sepak bola putri merebutkan piala Ketua TP-PKK dam Sekretaris TP-PKK Kabupaten Minahasa Selatan Ibu Elsje Rosje Sumual dan Ibu Juli Rembang-Wati”.ucap Kondoj

Turut mendampingi Tim Putri Utusan Kecamatan Tareran,Camat Hizkia Kondoj,S.Sos,Sekcam Donald Karundeng,SE,Ketua TP-PKK Vanda Sanggor,Pengurus TP-PKK Kecamatan Tareran,Hukum Tua desa Wuwuk Barat Jantje Iroth,Plt Hukum Tua Desa Lansot Timur Rein Hart Karamoy,S.Sos,Plt Desa Wiau Lapi Barat Yerikson Wurangian,SE,Plt Desa Wuwuk Smart Lumy,SE,Plt Desa Tumaluntung Satu Arther Mokalu,Plt Desa Rumoong Atas Ester Karundeng,Insan Pers dan Rombongan lainnya.***(JP)