Turis Asal Belanda Jatuh dari Pohon Beringin

(Proses evakuasi terhadap korban Bastian turis asal Belanda yang jatuh dari pohon beringin)
(Proses evakuasi terhadap korban Bastian turis asal Belanda yang jatuh dari pohon beringin)

BITUNG – Apes nasib turis warga negara Belanda bernama Bastian (35). Pasalnya, Bastian harus dirawat di RSUD Manembo-nembo Bitung karena dilaporkan jatuh dari pohon Beringin. Peristiwa itu terjadi di hutan Taman Wisata Alam Tangkoko, Kelurahan Batu Putih Bawah, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung, pada Jumat (27/4/2018) sekira pukul 11:00 Wita.

Menurut Bhabinkamtibmas Bripka. Ruslim Kalale, sebelumnya Bastian telah diingatkan Ardi Mirontoneng selaku pemandu wisata, agar tidak memanjat pohon beringin. Bastian yang tidak mengindahkan peringatan tersebut, malah terus memanjat dengan alasan ingin melihat pemandangan alam. “Saat melihat pemandangan alam, kondisi pohon beringin basah dan licin akibat hujan. Kendati sudah peringatkan, namun Bastian tetap memaksa dan tidak menghiraukan peringatan yang sudah disampaikan oleh pemandu wisata tersebut,” ungkap Ruslim.

Akibatnya, Lanjut Ruslim, Bastian tergelincir lalu terjatuh dari atas pohon beringing yang tingginya sekitar 10 meter. “Dia pun merintih kesakitan karena pada bagian persendian lutut kakinya mengalami patah tulang,” beber Ruslim.

Atas kejadian tersebut, aparat kepolisian dan petugas Taman Wisata Alam Tangkoko dan warga setempat langsung menolong Bastian dan melarikannya ke RSUD Manembo-nembo Kota Bitung untuk penanganan medis.(hry)