Rayakan HUT RI ke-75 Pakai Baju Kabasaran, Bupati Mitra Perangi COVID-19

Bupati Mitra James Sumendap SH, Wakil Bupati Drs Jesaja Legi Dan seluruh jajaran memakai pakaian kabasaran simbol melawan penyebaran COVID-19.

RATAHAN — Perayaan HUT RI ke-75 Tahun 2020 sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) sesuai instruksi Bupati Mitra James Sumendap SH, seluruh kepala-kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) wajib menggunakan pakaian kabasaran atau pakaian tarian perang dari daerah Minahasa.

Menjadi pemandangan yang unik saat Bupati dan Wakil Bupati Mitra beserta seluruh jajaran, mengikuti upacara yang disiarkan langsung dari gedung Istana merdeka dengan pakaian kabasaran, di Gedung Sport Hall Kantor Bupati Mitra.

Bupati mengatakan hal tersebut merupakan simbol bahwa Pemkab Mitra hingga saat ini terus melawan penyebaran COVID-19.

“Kami pemerintah yang ada, selalu berupaya untuk menekan penyebaran COVID-19. Pakaian kabasaran ini menyimbolkan bahwa perang terus dilakukan pemerintah untuk melawan COVID-19,” kata Sumendap.

Sebelumnya, Pemkab Mitra telah menggelar upacara bendera di halaman kantor bupati, kemudian usai upacara bendera Ketua TP-PKK Mitra Djein Rende SE Ak, membagikan masker kepada seluruh peserta upacara.

Pada kesempatan itu juga, pinggiran halaman kantor bupati Mitra yang telah ditata sebagai taman bunga, dinilai oleh bupati dan ketua TP-PKK, ada 12 taman dimana setiap kecamatan telah menata bunga dipinggiran halaman tersebut. (rfs)