59 KK Terima Bantuan Bencana 

Walikota dan Wawali Serahkan Bantuan Bencana Bagi Keluarga Korban
Walikota dan Wawali Serahkan Bantuan Bencana Bagi Keluarga Korban
Walikota dan Wawali Serahkan Bantuan Bencana Bagi Keluarga Korban

BITUNG – Walikota Bitung Maximiliaan Lomban didampingi Wakil Walikota Maurits Mantiri menyerahkan bantuan pemerintah tahap bagi keluarga korban bencana alam di sejumlah kelurahan di 6 kecamatan pada Selasa (24/01/17).

Penyaluran bantuan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), walikota dan wawali menyerahkan bantuan berupa bahan bangunan, peralatan dapur dan makanan penambah gizi. Penyerahan bantuan ini juga merupakan kegiatan lanjutan, yaitu Tahap Rehabilitasi Rekonstruksi, dimana pada 9 Januari lalu sudah dilakukan tahap 1 yakni Tanggap Darurat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bitung Frangky Ladi melaporkan ada 24 kepala keluarga di Kecamatan Aertembaga, 6 Kecamatan Maesa, 15 Kecamatan Ranowulu, 3 Lembeh Selatan, 12 Matuari dan Madidir 1 Kepala Keluarga yang mendapat bantuan secara langsung. “Jumlah keseluruhan keluarga yang menerima bantuan sebanyak 59 KK,” ujar Ladi.

Ditambahkan, jumlah bahan yang disalurkan Seng 937 Lembar, Totara (4/6) 386 Ujung, Totara (5/7) 336 Ujung, Paku 3 inchi 83 Kilogram, Paku Seng 63 Kilogram, Triplex 39 Lembar dan Semen 35 Sak.

Walikota Bitung berharap agar bantuan ini dapat dipergunakan sebaik mungkin oleh keluarga yang menerima. “Instansi terkait segera mendata keluarga yang mendapat bantuan agar nantinya dapat diusulkan ke Pemerintah Propinsi,” tandas Lomban.(hry)