Festival Fair Manado Fiesta 2019 Berlabel Nasional

MANADO — Serangkaian event Manado Fiesta 2019 satu persatu resmi dilaksanakan. Setelah opening ceremony Sabtu lalu, festival food yang kemarin resmi dibuka, kali ini festival Fair resmi dibuka Walikota Manado GS Vicky Lumentut, bertempat di atrium Mantos 3, Rabu 31 Juli 2019.

Dalam kesempatan itu, Walikota yang didampingi jajaran kepala Perangkat Daerah Pemkot Manado turut menghadiri dan meramaikan event Festival Fair yang bertempat di Mantos 3. Dengan suasana yang sangat ramai, Walikota mengucapkan terimakasih kepada masyarakat kota Manado yang sudah mendukung event Manado Fiesta hingga berjalan dengan baik sampai tahap ini, sejak dimulainya pada Sabtu Minggu lalu.

Walikota GSVL kemudian menuturkan bahwa seluruh rangkaian kegiatan yang masuk dalam festival Fair resmi dibuka.  Dan diundang kepada masyarakat umum Kota Manado maupun para turis dan para wisatawan yang ada di kota Manado untuk datang berkunjung dan meramaikan event ini. Karena untuk kali ini, topik yang diangkat tidak lagi lokal tapi juga sudah berlabel nasional.

“Pada Manado Fiesta tahun ini ada yang sedikit berbeda dengan Festival Fair. Biasanya dalam pameran-pameran sebelumnya kita hanya mengangkat tema lokal saja, tapi kali ini kita sudah membuka ruang untuk label nasional,” kata Wali Kota.

Dikatakan GSVL, semua warga Kota Manado maupun tamu dari luar daerah bisa menikmati beberapa spot pameran-pameran yang berlokasi di Mantos.


“Ada berbagai macam jenis pameran yang kami sediakan di event Fair ini. Semoga pengunjung yang terdiri dari masyarakat kota Manado maupun wisatawan lokal dan mancanegara bisa menikmatinya. Karena keterlibatan dalam mensukseskan kegiatan ini tidak hanya internal Pemerintah Kota Manado, tetapi juga ada pihak luar termasuk pihak sponsor yang ikut serta meramaikan Manado Fiesta 2019 dengan mendirikan standnya masing-masing,” ucap Walikota Vicky Lumentut.

Diketahui, Manado Fiesta FAIR 2019 meliputi beberapa keterampilan seni seperti, Pameran taman, pameran bunga hias, pameran foto, pameran lukisan anak, demo lukis, dan talkshow, yang keseluruhannya berlokasi di Mantos. (swb).