Jaga Keamanan, Mewengkang Minta Siskamling Diaktifkan

MANADO -Banyaknya aksi teror yang ditujukan kepada pihak keamanan terutama  kepolisian di beberapa daerah, membuat Ketua Komisi I DPRD Sulut, Ferdinand Mewengkang angkat bicara.

Ferdinad Mewengkang

Kepada wartawan, Mewengkang menyatakan,  kepolisian harus mewaspadai serta memperkirakan kondisi keamanan dengan mengerahkan fungsi intelejen.

“Kita harus waspada. Intelejien juga harus menjalankan fungsi. Peka terhadap situasi dan kondisi serta mampu memperkirakan hal-hal yang akan terjadi,”kata Mewengkang.

Politisi Gerindra ini juga mengakui selain waspada dalam menghadapi aksi teror. Yang harus dilakukan juga yaitu koordinasi dari semua stakeholder, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, kelurahan dan desa.

“Koordinasi antar lembaga baik lembaga pemerintah pusat maupun daerah sangat perlu untuk dilakukan.  Sebab berbicara keamanan tidak hanya tugas petugas kepolisian saja, namun itu juga merupakan tugas pemerintah daerah yang harus memperhatikan itu. Begitu juga dengan pemerintah desa, harus terlibat juga,”tambahnya. Sambil menghimbau kepada pemerintah desa dan kelurahan agar dapat mengaktifkan Siskamling karena pemerintah desa yang paling dekat dengan masyarakat.(mom)