Keindahan Borobudur Menginspirasi Bupati Joune Ganda untuk Kembangkan Pariwisata Likupang

JOGYAKARTA – Sambil mengisi waktu menanti Rapat Kordinasi (Rakor) membahas 5 Destinasi Super Prioritas (DSP) yang akan dipimpin Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, Bupati Minahasa Utara, Joune J.E. Ganda, S.E.,MAP.,M.M.,M.Si, berolahraga lari mengelilingi sambil melihat-lihat Candi Borobudur yang juga salah satu dari lima destinasi super prioritas ini, Jumat (21/7/2023).

” Setelah melihat-lihat dan berkeliling di Borobudur yang juga salah satu dari lima destinasi super prioritas, dimana 5 Destinasi Super Prioritas di Indonesia, yaitu Borobudur, Likupang, Mandalika, Danau Toba, dan Labuan Bajo, membuat saya agar berusaha keras mengembangkan Likupang agar bisa terus berkembang dengan baik,” ujar Bupati Joune Ganda sambil mengagumi keindahan Borobudur.

Melihat kearifan lokal yang ada di Borobudur, menginspirasi Bupati Joune Ganda untuk menjadikan Likupang menjadi tempat favorit bagi wisatawan.

“Melihat kearifan lokal yarg ada dl Borobudur ini, menjadikan inspirasi bagi saya untuk menjadikan Likupang sebagai tempat favorit bagi para wisatawan. Kita pasti akan terus mengembangkan kearifan lokal yang kita punya, dimana kita juga harus melibatkan masyarakat dan UMKM,” ucap Joune Ganda.

Untuk diketahui, kehadiran Bupati Joune Ganda di Borobudur ini, dalam rangka membahas mengenai 5 destinasi super prioritas dalam rapat kordinasi yang akan dipimpin langsung oleh Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, dimana semua stakeholder yang terkait untuk pengembangan 5 super prioritas diharuskan menhadiri Rakor tersebut.

“Bahwa memang 5 destinasi super prioritas akan benar-benar dipush dan dikembangan serta akan diandalkan oleh Indonesia. Inilah peluang kita, Minahasa Utara yang memiliki Likupang. Kita harus sangat melihat bahwa ini adalah tempat yang diperhatikan pemerintah, terutama pemerintah pusat untuk dikembangkan. Ini berkat bagi Minahasa Utara,” tutup Bupati pilihan masyarakat Minut ini.

(Budi)