Puji Kepemimpinan GSVL-MOR, IKISST Harapkan Tulude Tetap Jadi Agenda Tahunan Pemkot Manado

Ketua IKKST Sulut Agustinus Tahendung saat membawakan sambutan, berharap Tulude bisa menjadi agenda tahunan Pemkot Manado.
Ketua IKISST Sulut Agustinus Tahendung saat membawakan sambutan, berharap Tulude bisa menjadi agenda tahunan Pemkot Manado.

MANADO – Ikatan Kekeluargaan Indonesia Sangihe, Sitaro dan Talaud (IKISST) Provinsi Sulawesi Utara, berharap Pemerintah Kota Manado agar bisa mempertahankan pesta adat Tulude sebagai agenda tahunan yang belakangan sudah kedua kalinya dirayakan itu.

Dimana, pesta adat Tulude yang digelar di Taman Berkat, Sabtu (3/2) yang mengambil tema ‘Mirom Pedarame Ghighile Sengkanaung, Mahi Mesunduang Sunau Igenggonalangi, Ikite Kebi Riading Mawu Ruata atau Menggapai Kedamaian Hendaklah Rukun, Mari Sehati Sepikir Dibawah Tuntunan Allah, Karena Kita Semua Ciptaan Tuhan’ turut hadirkan tarusan warga Kota Manado asal Nusa Utara, juga terlihat para turis yang datang menyaksikan acara tersebut.

Ketua IKISST Sulut Agustinus Tahendung saat membawakan sambutan turut menyentil kepemimpinan Walikota GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Mor Bastiaan yang dinilainya sangat baik dan pemersatu. Dimana, Kota Manado yang beberapa waktu lalu merengkuh penghargaan Kota paling toleran se-Indonesia merupakan bukti kualitas pemipimpin tersebut.

Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut sambutan di acara Pesta Adat Tulude 2018.

“Yang kami harapkan, meskipun berganti pemimpin, Tulude masih bisa dipertahankan menjadi agenda tahunan Pemkot Manado. Dimana, warga nusa utara sangat mendukung program Walikota dan Wakil, yang selanjutnya bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan berkunjung di Manado,” tuturnya.

Ditambahkan, Tulude mengacu pada posisi bintang fajar yang tegak lurus 90 derajat tepat pada pukul 00.00 tanggal 31 Januari atau nama Bulan ke-4 dilangit menurut perhitungan ilmu astronominya etnis Sangihe. Masyarakat sendiri melaksanakan Tulude dalam bentuk syukuran dan upacara adat sekaligus pesta rakyat.

Sementara, menanggapi permintaan tersebut, Walikota Manado GS Vicky Lumentut mengatakan Tulude sudah jadi agenda tahunan.

“Begitu besar dan pentingnya nilai upacara adat Tulude ini. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih serta apresiasi kepada IKKST serta seluruh pihak yang ikut mendukung dan terlibat dalam pelaksanaan pesta adat Tulude. Dimana, iven ini sudah merupakan kegiatan rutin tahunan, sebagai wujud kepedulian Pemkot Manado terhadap pelestarian kearifan lokal Sulut yang mulai tergerus arus moderenisasi yang begitu massif,” tutur Walikota GSVL.

Pungkasnya, dengan mengangkat ekstensi kearifan lokal khususnya budaya, kita dapat mewujudkan Manado sebagai ‘torang pe rumah, rumah kita bersama, rumah yang nyaman dalam keberagaman’. (stenly).