MANADO-Berpindahnya Vonny Aneke Panambunan (VAP) secara mendadak dan mengejutkan ke Partai Nasdem. Ternyata tidak menurunkan semangat pengurus dan kader Gerindra di Sulut untuk sama-sama berjuang memenangkan Partai Gerindra di Pemilu 2019 serta menjadikan Prabowo Subianto sebagai Presiden.
Pernyataan ini disampaikan oleh Sekretaris DPD Gerindra Sulut, Melki Suawah.
Kepada wartawan, Suawah mengatakan, dirinya sudah mengecek dan berkomunikasi dengan seluruh jajaran Partai di Sulut, semua tetap semangat.
“Mereka justru lebih bersemangat dan bergairah. Bukan apa-apa memang performa Partai Gerindra sekarang justru ada pada posisi yang sangat tinggi dan berpeluang besar memenangkan Pemilu,” tutur Suawah, Rabu (21/3/2018).
Sebagai Sekretaris DPD Gerindra Sulut, Suawah mengakui secara kolektif memimpin DPD selama ini menjalankan roda organisasi partai tidak Gentar sedikit pun menghadapi hari esok tanpa adalagi VAP.
” Sebagai kader kami sudah terlatih dalam menghadapi situasi apapun. Sebab kami adalah kader-kader pejuang Gerindra Sejati. Dan partai Gerindra Sulut tetap Solid,”katanya.
Dijelaskan Suawah sistem organisasi yang sudah kami bangun selama ini kuat dan tidak akan terganggu sedikit pun.
” Selamat berjuang buat VAP dengan seragam yang baru. Kami yakin Gerindra Sulut justru akan semakin baik ke depan,” tutupnya. (mom)