Bitung Terima Penghargaan TPID Terbaik se Sulawesi, Ini Tanggapan Lomban

(Wali Kota Bitung Max J Lomban)

BITUNG – Penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) berprestasi se-Sulawesi Tahun 2018 merupakan hasil kerja keras semua pihak, tidak hanya pemerintah. “Prestasi ini merupakan kebanggaan kita semua bukan hanya pemerintah saja, melainkan seluruh elemen masyarakat yang turut andil dalam menjaga kestabilan harga sembako khususnya cabe, sehingga tetap stabil dan tidak mengalami inflasi secara signifikan bahkan ketika perayaan hari-hari besar keagamaan,” ungkap Wali Kota Bitung Max J Lomban.

Lomban juga mengatakan tema yang diambil Rakornas TPID tahun ini yakni Mempercepat Pembangunan Infrastruktur Untuk Mewujudkan Stabilitas Harga dan Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkualitas. “Sangat tepat dan sesuai dengan kondisi perekonomian bangsa Indonesia saat ini yang semakin berkembang dan bertumbuh ke arah yang lebih baik,” ujar Lomban.

Ditambahkan pula, prestasi ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan tentunya dengan terus melakukan koordinasi dengan pemerintah provinsi, pemerintah pusat, bahkan stakeholder serta instansi terkait lainnya.

Seperti diketahui TPID terbaik kawasan Sulawesi diraih provinsi Sulawesi Utara, dan TPID berprestasi untuk kabupaten/kota se-Sulawesi diraih Kota Bitung. Sedangkan untuk TPID terbaik kabupaten/kota se-Sulawesi di raih Kota Makassar.(hry)