Ratusan Rumah Dipasangi Tanda Batas Bantaran Sungai, Pemkot Percepat Pembangunan Jalan di DAS Tondano

Walikota GSVL diwakili Asisten I Pemkot Manado Micler Lakat saat meninjau lokasi.
Walikota GSVL diwakili Asisten I Pemkot Manado Micler Lakat saat meninjau lokasi.

MANADO – Menindaklanjuti instruksi Walikota Manado GS Vicky Lumentut terkait penindakan dan sosialisasi di lokasi bantaran sungai, Asisten I Bidang Pemerintahan Pemkot Manado Micler Lakat gerak cepat turun lapangan.i

Peninjauan yang didampingi tim Balai Sungai, pihak Kontraktor, Tim Terpadu, Lurah dan Pala di Kelurahaan Pinaesaan dan Kelurahaan Istiqlal, menandai ratusan rumah yang mana lokasinya masuk dalam area pembangunan jalan di DAS Tondano, Selasa (8/5).

Asisten I Mickler Lakat saat memimpin apel tim terpadu saat peninjauan ke lokasi di bantaran sungai.

“Sekira ratusan rumah sudah kita tandai di Kelurahan Pinaesaan dan Istiqlal dimana lokasi tersebut masuk dalam area pembangunan jalan di Das Tondano. Kegiatan ini merupakan sosialisasi sekaligus peringatakan kepada warga yang sudah dibayarkan tapi belum angkat kaki. Sebab itu, dalam sosialisasi tersebut sekaligus dilakukan penegasan,” tukas Asisten I Lakat.

Ditambahkan, dalam kegiatan tersebut turut disertakan bebagai pihak guna kelancaran program yang dimaksud. Setelahnya, hasil kegiatan tersebut langsung dilaporkan ke Walikota, Wakil Walikota dan Sekretaris Daerah. (stenly).