SMP N 1 Amurang Jawara Maengket di Bali

Semua anggota Tim Maengket SMP N 1 Amurang mengbadikan kegiatan di Bali

AMURANG— Perjuangan keras dan latihan yang gigih dilakukan siswa dan siswi SMP Negeri 1 Amurang. Dari kerja keras itulah sehingga sekolah binaan Kepsek Willem Hendrik Josephus ini akhirnya menjadi yang terbaik dalam lomba Tari Maengket Kreasi Baru tingkat Nasional Kategori SMP pada fertival Mapalus Bali 2.

Kegiatan yang dilaksanakan di Center Taman budaya Denpasar Bali, Kamis dan Juma (26-27/10). Kepsek SMP N 1 Amurang Wilem Hendrik Josephus mengaku bangga dengan prestasi yang diraih anak didiknya.

Penampilan Tim Maengket SMP N 1 Amurang

“Puji Tuhan, tidak sia-sia usaha dilakukan sehingga boleh meraih prestasi sangat luar biasa,” tutur Jospehus, kemarin.

Penghargaan sebagai Juara 1 Lomba Tari Maengket Kreasi Baru tingkat Nasional Kategori SMP merupakan hadiah terbaik untuk daerah dalam kepemimpinan Bupati Christiany Eugenia Paruntu.

CAPTION: Kapel Terbaik Melanny J Sorongan saat beraksi di atas panggung

Apalagi SMP N 1 Amurang juga mendapat penghargaan lain yaitu  Predikat Kapel Maengket Terbaik kategori SMP.

Dan perjuangan ini juga sangat membanggakan. Sebab begitu banyak peserta yang ikut namun Minsel dalam hal ini SMP N 1 Amurang menjadi jawara.

Sudah pasti dikatakan Jospehus, prestasi yang diraih oleh daerah menjadikan  Minsel semakin maju dan terdepan.

Minsel mantap, apalagi dukungan Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP) dan Wakil Bupati Franky D Wongkar (FDW) kemudian dukungan dan topangan Dinas Dikpora dan Dinas Pariwisata Minsel juga begitu besar.

Melanny Sorongan sebagai Kapel terbaik tak lupa menyampaikan ungkapan syukur yang begitu tinggi.

“Makase banyak Tuhan Yesus, ternyata semua tidak sia-sia. Oh sngguh luar biasa Kuasa-MU. Saya Sebagai kapel boleh meraih Piala Juara 1 Kapel Terbaik. Dan Team Maengket boleh meraih Juara 1 Umum Festival Mapalus 2,” tutur Sorongan yang merupakan jebolan SD GMIM Tenga ini sambil berharap apa yang diraih akan bisa dipertahankan.

Kadis Dikpora Minsel Fietber Raco SPd MSi ketika dimintai keterangan mengaku bangga. Menurutnya, menjadi terbaik diajang nasional bukanlah satu hal yang mudah. Sebab itu harus membutuhkan pengorbanan, perjuangan serta kekompakan atau kerjasama yang tinggi.

“Saya bangga bahkan pemerintah dibawah naungan kepemimpinan Bupati Christiany Eugenia Paruntu dan Wakil Bupati Frabky D Wobgkar juga bangga. Semoga ini bisa dipertahankan,”tutur Raco sambil berharap sekolah-sekolah lain juga bisa meraih prestasi yang gemilang. (Vie).