Tangkau Berharap Kebersamaan Bekerja untuk Masyarakat

Anggota DPRD Kota Manado, Frederik Tangkau. (foto:hcl)

MANADO – Politikus Partai Nasdem, Frederik Tangkau menyebutkan persoalan terkait pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dilembaga DPRD Kota Manado sudah selesai.

“Persoalan yang terjadi dalam rapat paripurna saat pembentukan Alat Kelengkapan Dewan sudah selesai,” sebut Tangkau kepada wartawan di ruang Komisi III kantor DPRD Manado.

Sebagai sesama anggota dewan, saatnya membangun kebersamaan, bekerja di lembaga dewan untuk masyarakat dan kemajuan kota ini.

Menurutnya, tanggungjawab besar yang dipercayakan masyarakat akan menjadi target utama dirinya sebagai wakil rakyat bagaimana menyerap dan merealisasikan berbagai aspirasi publik.

“Sejumlah agenda kerja lembaga DPRD Manado sedang menanti kita. Waktu untuk menyelesaikannya di tahun 2019 singkat, sehingga dituntut tanggungjawab kita sebagai wakil rakyat,” pungkasnya. (hcl)