Siap-siap Kecamatan, Kelurahan dan Sekolah, Inspektorat Segera Turun PKPT

Hans Tinangon
    Hans Tinangon

MANADO – Inspektorat Kota Manado dalam waktu dekat ini akan turun lapangan melaksanakan PKPT (Program Kerja Pengawasan Tahunan) reguler I tahun 2017.

Sejumlah Perangkat Daerah (PD) se Kota Manado hingga sekolah akan disasar instansi pengawas internal lingkungan Pemkot Manado ini yang akan dipertanggungjawabkan ke Wali Kota dan Wawali Manado.

Untuk PKPT regular I ini, sasaran obrik (obyek pemeriksaan) akan dilakukan tim Inspektorat Manado dipimpin Hans Tinangon sebagai Kepala Inspektur, yakni 11 Kecamatan, 87 Kelurahan dan seluruh sekolah yang tersebar di ibukota Provinsi Sulut ini.

“Obrik ini meliputi SDM (Sumber Daya Manusia), aset termasuk pengelolaan keuangan tahun 2017. Untuk regular pertama tahun ini obrik yang akan kami turun baru kecamatan, kelurahan dan sekolah-sekolah. Kedepan unit kerja lainnya,” jelas Ka Inspektorat Manado, Hans Tinangon.

Kepada Manado Line, Tinangon menjelaskan, dasar hukum pelaksanaan PKPT sesuai SK Wali Kota Manado tentang program kegiatan pengawasan tahunan Inspektorat Kota Manado.

“Karena pengawasan intern pemerintah salah satu unsure menejemen pemerintah yang sangat penting dalam mewujudkan pemerintahan yang baik. Untuk itu perlu ada PKPT,” kata Tinangon.

Menurut mantan Kepala BKD Manado ini, tujuan PKPT untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan pengawasan dalam rangka mendukung capaian kinerja Inspektorat.

Juga sebagai dasar menilai atau mengevaluasi kinerja pejabat fungsional auditor dalam pelaksanaan kegiatan pengawasan.

“Hasil diharapkan dari PKPT,  informasi hasil pengawasan yang dapat digunakan sebagai umpan balik bagi peningkatan kinerja pelaksanaan kegiatan di masing-masing unit kerja di lingkungan Pemkot Manado,” pungkas Tinangon. (antoreppy)