Bambang Sorot Dishub Soal Rambu Penyebrangan Orang

Anggota DPRD Kota Manado, Bambang Hermawan. (foto:ml)
Anggota DPRD Kota Manado, Bambang Hermawan. (foto:ml)

MANADO – Keberadaan sejumlah rambu yang terpasang pada beberapa titik di Kota Manado, mendapat sorotan dari DPRD Kota Manado. Pasalnya, ada beberapa rambu yang tidak lagi memiliki fungsi.

Anggota Komisi III, Bambang Hermawan menilai keberadaan sejumlah rambu yang tidak memiliki fungsi tersebut justru akan membuat warga menjadi bingung.

“Ada sejumlah rambu yang tidak lagi memiliki fungsi seperti rambu penyeberangan jalan masih saja terpasang, padahal disitu tidak ada marka penyebrangan orang,” kata Bambang kepada Manadoline.com, Selasa (26/2).

Rambu penyebrangan jalan yang dinilai tidak memiliki fungsi.

Menurutnya, salah satu rambu penyebrangan yang masih terpasang ada di jalan balai kota dan harus mendapat perhatian dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Manado.

Keberadaan rambu tersebut sudah lama terpasang dan tidak mendapat perhatian dari instansi terkait.

“Saya melihat masih ada warga yang memanfaatkan rambu penyebrangan meski di jalan tersebut tidak ada marka penyebrangan, ini harus diperhatikan kalau perlu langsung dicabut saja,” tegasnya.

Politisi PAN ini menegaskan, jika hal tersebut dibiarkan akan sangat berbahaya bagi warga Manado termasuk juga merusak estetika kota.

“Masakan Manado masih mengoleksi rambu kadaluarsa yang tidak memiliki manfaat. Jangan-jangan Dishub hobi fasilitas tak berguna,” ketus Bambang. (ml)