Family Gathering KKP Bitung, Momen Pererat Persaudaraan dan Peningkatan Kapasitas

Pimpinan dan Staf Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bitung. (Foto: Herry)

BITUNG – Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bitung menggelar pertemuan keluarga atau lebih sering dikenal family gathering. Kegiatan yang diikuti pimpinan dan staf KKP Bitung itu, mengambil lokasi di Batu Angus, Kecamatan Aertembaga, Kota Bitung, Jumat (02/08/2019).

Menurut Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bitung, dr. Pingkan Pijoh, MPHM, setelah disibukkan berbagai pekerjaan kantor, maka dirasa perlu untuk melalukan kegiatan ini. “Ini sengaja digelar, mengingat selama ini seluruh pegawai telah disibukkan dengan berbagai tugas dan tanggungjawab masing-masing,” kata Pingkan.

Katanya lagi, dengan dilakukan kegiatan pertemuan keluarga atau yang lebih dikenal family gathering akan lebih mempererat hubungan persaudaraan khususnya di lingkup keluarga besar KKP Bitung, serta dalam rangka peningkatan kapasitas. “Ini merupakan momen pererat tadi persaudaraan antara sesama pegawai dan pimpinan di lingkungan Kantor Kesehatan Pelabuhan Bitung, dan kegiatan ini diikuti oleh ASN dan honorer yang ada,” ujar wanita yang dikenal murah senyum itu.

Ditambahman dokter cantik itu, kedepan akan dijadwalkan kegiatan serupa. “Ya tinggal diliat kapan waktu yang tepat untuk dilakukan kegiatan serupa. Saya berharap kegiatan ini membawa manfaat positif bagi seluruh ASN, dan setelah ini dapat meningkatkan semangat kerja yang ada,” tandas Pingkan.(*)