Gunakan Jaket Kuning, Penutup Kepala, Bocah 12 Tahun Asal Mahawu Nyaris Diculik Pria Misterius

Korban kasus penculikan anak di Kelurahan Mahawu, Jumat (17/3)

MANADO-Kembali kasus penculikan anak terjadi di Manado. Kali ini dialami seorang anak teridentifikasi bernama Alva Reza Bilondatu (12) siswa SMP 11 kelas 7, warga Mahawu Lingkungan IV Kecamatan Tuminting. Kasus ini terjadi Jumat (17/3) sekira pukul 18.20 Wita.

Korban kasus penculikan anak di Kelurahan Mahawu, Jumat (17/3).

Informasi yang dirangkum wartawan menyebutkan, kasus penculikan anak ini terjadi di Kelurahan Mahawu Lingkungan V Kecamatan Tuminting, Kota Manado.

Kronologis dugaan penculikan yang dialami korban berawal ketika selepas magrib korban duduk di Taluk, tepatnya dibelakang SD N 72 bersama dengan temannya Wahyu Ismail (12).

Tiba-tiba seorang pria dengan mengunakan jaket warna kuning dan menutup kepala memanggil korban. Dengan maksud menyuruh membelikan rokok.

Tragisnya, ketika berada didekat pelaku, korban langsung didekapnya. Karena ketakutan, korban berusaha merontak dan berteriak meminta pertolongan kepada warga sekitar lokasi kejadian.

Seorang warga bernama Arman Pakaya (25) yang sedang nonton TV di dalam rumahnya mendengar teriakan minta pertolongan dari belakang rumahnya. Saat Arman Pakaya keluarĀ  dari rumahnya ia melihat korban sedang dikejar oleh seseorang. Menurut Arman ia sempat melihat pelaku nyaris menangkap korban untunglah ia berhasil melompat.

Saat melihat kejadian itu, Arman Pakaya langsung mengambil Ulekan yang terbuat dari kayu dan mengejar pelaku. namun pelaku berhasil melarikan diri kearah Sumompo.

Korban kemudian dibawa oleh Arman Pakaya ke rumah orang tuanya. Dengan kondisi mengalami luka cakaran kuku dibagian ketiak sebelah kanan.

Mendapat laporan warga dan keluarga korban, Polsek Tuminting bersama dengan anggota Koramil langsung melakukan penyisiran dilokasi TKP.(mom)