Lilly Desak BPPR Lebih Fokus

(Lilly Wantha)
(Lilly Walandha Sekretaris Komisi B DPRR Kota Manado/foto:ivan)

MANADO – Sekretaris Komisi B DPRD Kota Manado Lilly Walandha meminta agar Pemerintah Kota dalam hal ini Badan Pengelola Pajak dan Retribusi, untuk lebih fokus dan mampu bekerja maksimal dalam menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Manado.selasa (4/05/2017)

Hal ini diungkapkan Walandha setelah mendapatkan data mencengangkan terkait potensi PAD Kota Manado dari restoran, cafe dan tempat hiburan yang menguap hingga 200 persen dari total yang seharusnya dibayarkan ke Pemerintah Kota Manado.

“Saya minta badan pengelola pajak dan retribusi untuk bisa kerja maksimal dan bisa lebih fokus. Mereka harus benar-benar mampu menghitung dengan benar pendapatan yang diperoleh wajib pajak, sehingga pajak yang ditagih benar-benar sesuai dengan apa yang jadi kewajiban mereka,” kata Walandha.

Politisi Partai Demokrat ini mengungkapkan, para ASN di badan pengelola pajak dan retribusi tersebut harus bisa melakukan hal-hal baru dan terobosan untuk bisa mengetahui jumlah pendapatan wajib pajak, agar tidak ada lagi yang bisa diselewengkan.

“Kalaupun tak bisa, saya pikir sudah saatnya ada pergantian para ASN di dinas terkait. Siapa tahu, dengan adanya ASN baru di dinas pengumpul pajak, akan naik jumlah PAD kita dari sektor yang selama ini banyak menguap potensi PAD,” kata Walandha kembali.(Ivan)