Pemdes Wiau Lapi Barat, BLT-DD Tahap Akhir Disalurkan

TARERAN! Di akhir penghujung tahun 2021, Pemerintah Desa Wiau Lapi Barat kembali menyalurakan BLT-DD untuk bulan Desember atau tahap terakhir di Tahun 2021 ini,kepada 15 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima Rp.300.000, pelaksanaan penyaluran bertempat di balai pertemuan umum (BPU) desa setempat,Senin,13/12/2021.

Plt Hukum Tua Desa Wiau Lapi Barat,Yerikson Wurangian,SE mengatakan, penyaluran BLT tahap terakhir Bulan Desember Tahun 2021 telah kita laksanakan,pesan bagi masyarakat yang belum vaksin agar segera ke Puskesmas untuk melakukan vaksin, kami Pemerintah Desa Bersama Satgas Covid-19 Desa tetap komit serta konsisten untuk terus mensosialisasikan kepada masyarakat tentang Penting nya Vaksinasi ini.

Berharap Desember ini semua Masyarakat Desa Wiau Lapi Barat sudah Tervaksin semua nya, Satgas Covid-19 Desa juga turut bekerjasama dengan Satgas Covid-19 Kecamatan Tareran Kabupaten Minahasa Selatan terus sosialisasi vaksinasi bagi masyarakat.

Plt Hukum Tua Wiau Lapi Barat,Yetikson Wurangian,atau yang akrab disapa “Cres” pada saat menyerahkan BLT-DD secara simbolis menghimbau masyarakatnya untuk dapat mempergunakan atau memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baik mungkin, dan bisa terbantu kebutuhan dapur rumah tangganya, apalagi ini kita sedang berada di bulan Desember yang mana pada bulan ini kita sering hujan dan tidak seperti di bulan bulan yang lain kita bisa beraktifitas secara normal dan dia juga berpesan pada warga nya agar berhati-hati dalam melakukan aktifitas, karena kondisi cuaca sekarang sedang tidak baik,”tutup Wurangian***(JP)