Pertajam Kinerja, Setwan DPRD Sulut Gelar Bimtek

MANADO – Untuk meningkatkan kinerja serta samakan persepsi atas tugas dan wewenang dari Sekretariat Dewan se-Provinsi Sulut, dalam mendukung kinerja para anggota DPRD.

Sekretaris Dewan Bartholomeus Mononutu saat membuka Bimtek

Sekretariat DPRD Sulut mengelar Bimtek ,Forum Komunikasi (Forkom) kepada setwan 15 kabupaten/kota.

Bimtek dilaksanakan selama 2 hari mulai 18-19 Juli 2019di Grand Puri Hotel Manado.

Peserta Bimtek Sekwan dari 15 Kabupaten/Kota

Bartholomeus Mononutu sebagai Sekretaris DPRD Sulut menyatakan bimtek untuk menyamakan presepsi dan mencari solusi dalam mendukung kinerja DPRD Provinsi dan Kabupaten/kota untuk menghindari pelanggaran hukum.

“Meningkatkan kinerja dalam penjabaran tugas dan aparatur dalam etos kerja. Dan yang terpenting adalah persiapan pelantikan anggota DPRD periode 2019-2024 nanti,” tegas Mononutu.

Sekwan Bartholomeus Mononutu saat memasangkan kalung tanda peserta

Lanjut Mononutu, bahwa tugas Sekertaris Dewan tidak lepas dari tugas dan fungsi anggota DPRD yang akan di fasilitasi. Kami berusaha agar tidak terjadi satu hal yang keliru atau salah apalagi berpotensi masalah hukum.

” Maka bimtek ini dilaksanakan agar kita dapat membagi informasi,” kata Mononutu.

peserta Bimtek

Untuk pemateri dalam kegiatan bimtek ada dari Depdagri serta
trainer profesional untuk memberikan motivasi dalam menjalankan tugas di DPRD Sulut. (27)