Setda Mitra Fasilitasi Penyusunan Perjanjian Kinerja SKPD

Sekda Mitra Ir Farry Liwe MSc saat

RATAHAN — Bagian Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksanakan sosialisasi kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), dalam rangka memfasilitasi penyusunan perjanjian kinerja, di ruang rapat kantor bupati, Selasa (31/1).

Sekda Mitra Ir Farry Liwe MSc saat
Sekda Mitra Ir Farry Liwe MSc saat membuka penyusunan perjanjuan kinerja, Selasa (31/1).

Saat membuka kegiatan tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Mitra Ir Farry Liwe MSc mengatakan, sosialisasi tersebut sangat penting bagi SKPD khususnya para ASN terkaik dengan profesionalisme kerja.

“Sosialisasi ini sangat penting, khususnya dalam penyusunan perjanjian kinerja bagi setiap SKPD maupun ASN. Dan wajib untuk dilaksanakan oleh SKPD dengan difasilitasi oleh bagian organisasi,” kata Liwe didampingi Asisten Sekda Bidang Keuangan dan Administrasi Umum Piether Owu.

Ia menuturkan sebelum penandatanganan perjanjian kinerja tersebut, perlu dilakukan penetapan kinerja dimasing-masing SKPD.

“Untuk penetapan kinerjanya harus berpedoman pada Dokumen Pelaksanaan Anggaran atau DPA di masing-masing SKPD,” ujarnya.

Liwe pun mengharapkan fasilitas tersebut bisa berjalan dengan baik, sehingga kegiatan yang dilaksanakan dapat mencapai sasaran sesuai harapan.

Selain itu Liwe juga meminta kepada seluruh SKPD agar dengan cepat menyelesaikan penyusunan perjanjian kinerja tersebut sebelum akhir Februari. “Saya harap pertengahan Februari ini sudah bisa selesai dan akan langsung ditandatangani,” tandasnya. (fensen)