Bawaslu Sulut Pantau Persoalan Anggaran Pilbup Minsel

MANADO-Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara, Herwyn Malonda mengakui bahwa sejak Kamis (13/2/2020) memantau
persoalan anggaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) tahun 2020 yang bersumber dari APBD 2020 Pemkab Minsel.

Kepada wartawan, Herwyn Malonda menjelaskan, jika Bawaslu Sulut merencanakan akan mengkoordinasikan dengan KPU Sulut dan Pemerintah Provinsi Sulut, terkait kepastian pencairan anggaran Pilbup Minsel. “Kami harapkan sampai pada bulan Februari 2020 ini,” tegas Malonda.

Malonda pun berharap dengan adanya koordinasi ini tidak menghalangi tahapan-tahapan pelaksanaan Pilkada Minsel.

Diketahui, Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2020 Kabupaten Minsel tidak diketuk oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minsel. (mom)