Apel Perdana di Bulan April, Tamuntuan Tekankan Disiplin Kerja

Manadoline.com, Sangihe- Setelah menjalani libur Hari Paskah, Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan, memimpin apel perdana di bulan April. Bersama ASN dan THL di lingkungan Pemkab Sangihe, di Lapangan Gelora Santiago pada Selasa (2/4/2024).

Ucapan apresiasi terkait kinerja kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan THL disampaikan Tamuntuan. Dimana para ASN dan THL tetap semangat dalam mengikuti apel dan menjalankan tugas di masing-masing Perangkat Daerah dan Unit Kerja.

“Dalam kesempatan ini, saya ingin mengucapkan selamat merayakan Paskah bagi Saudara-Saudara Umat Kristiani dan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa bagi Saudara-Saudara Umat Muslim,” ujarnya.

“Apel kerja bersama di bulan April ini adalah momentum bagi kita semua untuk tetap memiliki tekad dan komitmen bersama, memberikan sumbangsih terbaik bagi nusa dan bangsa, terutama Kabupaten Kepulauan Sangihe yang kita cintai,” tambah Tamuntuan.

Tamuntuan menekankan pentingnya disiplin bagi ASN dan THL serta mengajak mereka untuk mengikuti Lomba Inovasi Daerah, yang tidak hanya menawarkan hadiah menarik, tetapi juga akan meningkatkan kualitas penyelenggaraan kegiatan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan di tingkat daerah.

“Kita saat ini dalam suasana menjalankan Ibadah Puasa bagi rekan-rekan yang beragama Islam. Oleh karena itu, mari kita terus menghormati sesama yang menjalankan ibadah puasa, meningkatkan rasa toleransi beragama, dan menjaga tali persaudaraan serta keharmonisan di tanah Sangihe tercinta,” jelasnya.

Tamuntuan juga memberikan apresiasi kepada Perangkat Daerah dan Unit Kerja yang telah menunjukkan kualitas kinerja yang baik, karena hal tersebut memungkinkan pemerintahan berjalan dengan lancar dan masyarakat dapat merasakan hasil pembangunan.

“Saya mengucapkan selamat kepada Perangkat Daerah yang berhasil meraih penghargaan. Semoga ini dapat menjadi motivasi bagi kita semua untuk bekerja lebih baik lagi ke depannya,” pungkasnya. (Adv)