Diusia ke 129, Fatoni : Membawa Kehidupan Bergereja Jemaat GMIM Eklesia Kalasey Satu Imannya Tumbuh Lebih Dewasa

KALASEY-Diusia yang ke 129 tahun adalah momentum iman ini akan membawa kehidupan bergereja Jemaat GMIM Eklesia Kalasey Satu Wilayah Mandolang dua untuk tumbuh lebih dewasa

Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni saat mengjadiri HUT GMIM Eklesia Kalasey Satu ke 129.

Ungkapan ini disampaikan oleh Pjs Gubernur Sulut DR. Drs Agus Fatoni saat menghadiri Hari Ulang Tahun Jemaat GMIM Eklesia Kalasey ke 129, Jumat (20/11/2020).

Pjs Gubernur Agus Fatoni foto bersama Pelsus, Penasehat Jemaat, ketua lansia.

“Saya sangat berbahagia bisa menghadiri ibadah syukur jemaat GMIM Eklesia Kalasey Satu. Dan sangat banggah ketika ibadah syukur ini tetap memprioritaskan protokol kesehatan disaat pandemi Covid-19,”ungkap Fatoni.

Pemasangan Lilin HUT ke 129 GMIM Eklesia Kalasey Satu

Dalam sambutannya juga Fatoni mengingatkan seluruh jemaat baik yang hadir langsung dalam ibadah maupun mengikuti secara virtual, bahwa saat ini ada dua peristiwa besar yang sementara kita hadapi. Yaitu Sulawesi Utara akan melaksanakan Pilkada Serentak pada 9 Desember. “Marilah kita semua mengunakan hak pilih kita pada 9 desember nanti,”ucap Fatoni. Sedangkan yang kedua adalah kita semua sementara menghadapi Pandemi Covid-19. Marilah kita semua taat terhadap Protokol Kesehatan dengan tetap memakai masker, jaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Ibadah Hari Ulang Tahun Jemaat GMIM Eklesia Kalasey Satu dipimpin langsung oleh Pendeta Vanny Suoth. Dengan inti kotbah diambil dalam Kitab Roma 15:1-13. “Yang Kuat membantu yang lemah untuk saling membatu”.

Ketua Panitia HUT Jemaat, Pendeta Marlin Repi Mth menyampaikan terima kasih kepada
Pendeta Vanny Suoth MTH yang telah memimpin ibadah serta dihadiri langsung Pjs Gubernur Sulut DR.Drs Agus Fatoni Msi dan jajaran pemerintahan Provinsi Sulut, Pelsus, Pelsus Am, Penasihat Jemaat, Komisi BIPRA, Komisi Kerja, Ketua Lansia, Tim Doa perutusan kolom dan semua jemaat yang hadir.

“Kami bersyukur pada Tuhan karena mulai pelaksanaan lomba hingga ibadah puncak bisa terlaksana dengan baik,”tutur Istri dari Ketua Wilayah Mandolang Dua dan Ketua Jemaat GMIM Eklesia Kalasey I Pendeta Ferry S Lumintang Mth.

Pendeta Marlin Repi sebagai Ketua Panitia menjelaskan bahwa untuk tahun 2020, dalam merayakan Hari Ulang Tahun ke 129 Panitia hanya melaksanakan satu kegiatan lomba yakni Lomba taman hias dan dapur hidup. Tim penilai adalah Hukum Tua Kalasey Satu Ibu Lelly Tonggari, Pdt Sonny Fredy Lontaan da Ibu Yanediana Malingkas.

“Setelah dilakukan penilaian yang mendapat juara satu adalah jemaat kolom 10, juara dua kolom 3, juara tiga kolom satu dan juara favorit kolom empat. Dan hadiahnya telah diserahkan dalam ibadah syukuran HUT,”tutup Repi. (mom)