DPD PAN Bitung Sukses Gelar Muscab di 8 Kecamatan

(PAN Kota Bitung sukses menggelar Muscab tingkat kecamatan se Kota Bitung).
(PAN Kota Bitung sukses menggelar Muscab tingkat kecamatan se Kota Bitung).
(PAN Kota Bitung sukses menggelar Muscab tingkat kecamatan se Kota Bitung).

 

BITUNG – Setelah melalui proses yang panjang, akhirnya Dewan Pengurus Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kota Bitung sukses menggelar Musnyawarah Cabang (Muscab) di delapan kecamatan se Kota Bitung.

Menurut Ketua DPD PAN Kota Bitung, Gunawan Pontoh, SE, dengan digelarnya Muscab untuk Kecamatan Matuari dan Ranowulu, maka dengan demikian semua kepengurusan di tingkat kecamatan sudah terisi. “Ini adalah pelaksanaan Muscab tingkat kecamatan yang terakhir, sebelumnyan sudah dilakukan Muscab pertama di Kecamatan Lembeh Utara – Lembeh Selatan, kedua di Kecamatan Maesa – Aertembaga, ketiga Kecamatan Madidir – Kecamatan Girian dan keempat Kecamatan Matuari – Ranowulu,” beber Pontoh.

Muscab kecamatan yang dibuka langsung oleh Ketua DPD PAN Kota Bitung Gunawan Pontoh, SE itu dihadiri mantan ketua sebelumnya H. UU Nugraha, pendiri PAN Kota Bitung Denno David Tairas, Ketua Bapilu Muzakir “Polo” Boven, Ketua Pokja Muscab se Kota Bitung Hasan Suga, dan seluruh kader dan pengurus lainnya.

Sementara itu, Ketua DPW PAN Sulawesi Utara, Sehan S. Landjar mengapresiasi sekaligus menyampaikan terima kasih  kepada Ketua DPD PAN Bitung dan seluruh kader serta pengurus atas terselenggarahnya Muscab PAN se Kota Bitung. “Semoga upayah dan kerja keras seluruh pengurus PAN Kota Bitung dibawah pimpinan saudara ku Gunawan Pontoh akan diridhai Allah, dan akan menghasilkan dukungan rakyat,” kata Sehan.(hry)