Kodim 1301/Sangihe, Lanal Tahuna dan Polres Sangihe Tanam Bibit Mangrove di Kawasan Hutan Mangrove Pasar Towo’e

Manadoline.com, Sangihe- Sinergitas TNI-Polri tampak dalam kegiatan Penanaman Mangrove Nasional, yang digagas TNI dan serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Republik Indonesia. 

Khususnya di Kabupaten Kepulauan Sangihe yang merupakan wilayah perbatasan Indonesia-Filipina, juga turut menyemarakkan kegiatan tersebut. Dengan menanam mangrove di Hutan Mangrove Pasar Towo’e Kelurahan Sawang Bendar Kecamatan Tahuna, Senin (15/05/2021). 

Dari pihak TNI hadir Dandim 1301/Sangihe Letkol Inf Suhendro Alim Prayogo S. Sos M.H bersama Ibu, Danlanal Tahuna Kolonel Laut (P) Muhammad Bayu SH M.Tr Hanla bersama Ibu. Wakapolres Sangihe Kompol Temmy Toni SIK, Asisten III, Ketua Pengadilan Tahuna, Perwakilan Kejari, Direktur Polnustar, Camat Tahuna, Lurah dan para perwira Polres Sangihe bersama personel TNI-Polri di Kabupaten Kepulauan Sangihe. 

Wakapolres Sangihe Kompol Temmy Toni SIK berharap dengan kegiatan ini bisa merehabilitasi kawasan hutan mangrove. Sehingga Kabupaten Kepulauan Sangihe terhindar dari erosi dan abrasi. 

“Kegiatan ini merupakan Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak Jajaran TNI di seluruh Indonesia. Kehadiran Polres di sini merupakan bentuk sinergitas antara TNI-Polri. Ada 250 bibit mangrove yang ditanam di kawasan Hutan Mangrove Pasar Towo’e. Harapannya Kabupaten Kepulauan Sangihe dapat terhindar dari erosi dan abrasi,” pungkasnya.