Oktober, Manado Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Olahraga Ekstrem (IOXC) 2017

 

Penampilan salah satu Bule, peserta IOXC tahun 2016 di Kota Seranmg, Banteng

MANADO – Satu lagi iven berskala internasional dipercayakan Kota Manado sebagai tuan rumah.

Adalah Indonesia Open X-sport Championship (IOXC). Perhelatan lomba olahraga ekstrem berskala internasional ini tak lepas dari lobi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Manado ke Kemenpora hingga tahun 2017 ini akan dilaksanakan di Manado.

“Ini IOXC edisi yang ke kesembilan tahun 2017 setelah sebelumnya tahun lalu dilaksanakan di Kota Serang,” jelas Kadispora Manado, Lenda Pelealu.

Lokasi perlombaan olahraga ini direncanakan akan dilaksanakan di kawasan Megamas, tepatnya depan KFC dan Mc Donald. “Sesuai jadwal, pelaksanaannya tanggal 6 sampai 8 Oktober,” kata Lenda.

Ajang ini memperlombakan sejumlah olahraga ekstrim antara lain BMX, inline skate dan skateboard. Dipastikan ajang ini akan dimeriahkan komunitas olahraga ekstrem dari berbagai Negara luar, selaian Indonesia.

“Saya mendapat informasi, ada komunitas olahraga ini dari Eropa akan hadir. Memang katanya setiap tahun mereka menggelar tur rider untuk olahraga ini. Mereka dengar tahun ini akan dilaksanakan di Kota Manado, mereka langsung konfirmasi untuk hadir.” Ujar Lenda.

IOXC edisi ke – 8 tahun lalu di Kota Serang tercatat sekitar 350 peserta antara lain dari Kanada, Australia, Jepang, Prancis, Malaysia, Cile, Jepang, Taiwan, Singapura dan Thailand.

“Jadi iven ini difasilitasi oleh pihak Kemenpora karena ini ajang internasional. Kita bersyukur karena Kota Manado diberikan kesempatan menjadi tuan rumah,” ungkap Lenda. (antoreppy)