Kawalo – Parasan : Kejuaraan Terbuka Tinju Amatir Piala Walikota Murni Prestasi

Ketua KONI Manado Hengky Kawalo dan Ketua Pertina Manado Benny Parasan.

MANADO – Momentum kejuaraan terbuka tinju amatir yang memperbutkan piala Walikota Manado, murni prestasi. Hal ini disampaikan Ketua KONI Manado Hengky Kawalo dan Ketua Harian KONI Benny Parasan, disela-sela jumpa pers, Sabtu (23/9) bertempat di Mantos 3.

Dalam kesempatan itu, Ketua KONI Hengky Kawalo mengatakan dengan terselenggaranya kejuaraan ini merupakan momentum tersendiri bagi atlit Manado, maupun bagi atlit yang akan ikut dalam Pekan Olaraga Provinsi (Porprov) Sulut nanti.

“Kejuaran terbuka tinju amatir memperebutkan piala Walikota Manado adalah memontum bagi para atlit Manado. Dimana, kesempatan seperti ini sangat jarang ditemukan di Sulut, paling kurang harus keluar daerah bila ingin tanding dalam kejuaraan. Makanya, para atlit ini harus bisa memanfaatkan waktu dan kesempatan untuk buktikan diri, menjadi yang terbaik dalam kejuaraan nanti,” tukas Kawalo.

Lanjut dikatakan, momen yang sangat jarang ditemukan di Manado ini, diharapkan dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin oleh para atlit. Dengan harapan, para wasit yang akan memimpin pun dimintakan untuk bersikap professional untuk memilih yang terbaik.

“Saya harap petandingan nanti berlangsung sportif. Artinya, wasit yang ada harus professional dalam memberi penilaian. Termasuk juga, untuk kegiatan ini didoakan sukses. Dimana, sukses bukan dilihat dari kualitas pertandingan, tapi sukses itu sebaai tuan rumah itu merupakan sebuah keharusan,” terang Kawalo.

Sementara, Ketua Harian KONI sekaligus Ketua Pertina Kota Manado Benny Parasan mengatakan kejuaraan lomba tinju amatir ini tidak lepas dari inisiatif seorang Ketua PP Pertina pak Brigjen Pol Drs Johny Asadoma MHum.

“Dasar kegiatan ini merupakan inisiatif dari Ketua PP Pertina pak Brigjen Pol Drs Johny Asadoma sekaligus Wakapolda Sulut. Dari situ, Asadoma langsung menunjuk Fery Kintjem selaku Ketua Panitia kejuaraan tinju amatir ini. Beliau melihat, Manado ini banyak sekali potensi petinju yang harus diangkat. Dengan itu, dibuatkan kejuaraan terbuka tinju amatir dengan memperebutkan piala Walikota Manado,” tutur Parasan.

Pungkasnya, dalam kejuaraan ini, bukan nilai rupiah yang diutamakan, melainkan prestasi. Dimana, semangat dan dukungan Walikota serta Ketua DPP Pertina Pusat sangat rindu untuk mengangkat potensi-potensi yang dimiliki para talenta muda Manado. Bakat-bakat ini dipertandingkan, bukan karena berapa hadiah juara, tapi prestasi itu sendiri yang akan diutamakan. Yang nantinya, dengan prestasi itu, para atlit terpilih bisa diikutkan dalam ajang perlombaan lainnya. (sten).