Dihadiri Lolly Suhenty, Bawaslu Sulut Gelar Rakor Penguatan Kelembagaan Bersama Media

MANADO-Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Utara, Minggu (19/2/2023) melaksanakan rapat koordinasi penguatan kelembagaan Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara bersama Media Massa di The Sentra Hotel Manado.

Ketua Bawaslu Ardiles Mewoh saat membuka kegiatan berharap dukungan dari semua media untuk bekerja bersama dalam tugas pengawasan.

“Sebagai rekan kerja Bawaslu bersama media untuk  saling mendukung dalam tugas Bawaslu dan pengawasan pemilihan umum di Sulawesi Utara,” ungkap Ardiles Mewoh.

Untuk kegiatan koordinasi penguatan kelembagaan Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara bersama Media dibuka langsung oleh Lolly Suhenty, S.Sos.I, MH selaku Anggota Bawaslu RI Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat.

Dalam sambutannya, Lolly Suhenty mengapresiasi pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh Bawaslu Sulut.

“Kami  mengapresiasi untuk Bawaslu Sulut yang pertama dari seluruh Indonesia mengangkat tema diskusi saat ini penguatan kelembagaan Bawaslu bersama media massa,” tegas Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI.

Lolly Suhenty mengakui bahwa Bawaslu Provinsi Sulut terus mengencarkan pencegahan dan penindakan.

“Untuk  konteks pencegahan, kita mengajak sahabat media bekerja seiring dan seirama bersama Bawaslu,” tambahnya,   sambil berharap media bisa mengedukasikan masyarakat kalau hingga 14 Maret nanti belum di coklit untuk menginfokan ke Bawaslu. (mom)