Rahmat Bagja Resmikan Kantor Bawaslu Sulut dan Launching Tagline “Mari Jo Torang Awasi Sama-Sama”

MANADO-Kamis (13/6/3024) Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI Rahmat Bagja didampingi Anggota Bawaslu RI Herwyn Malonda, Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewoh meresmikan Kantor Bawaslu Sulut.


Ardiles Mewoh sebagai Ketua Bawaslu RI dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada pihak Pengadilan Negeri Manado yang sudah meminjamkan eks Gedung PN Manado untuk dijadikan kantor Bawaslu Sulut.


Sementara itu Itu Rahmat Bagja sebelum meresmikan Kantor Bawaslu Sulut menyampaikan bahwa peresmian Kantor Bawaslu yang baru sebagai penunjang semangat bagi kami dalam mengawasi seluruh proses tahapan pilkada serentak nanti,” kata Rahmat.

Rahmat juga dalam kesempatan tersebut mengakui bahwa gedung Bawaslu Sulut yang baru adalah gedung yang besar dan dinilai mewah. “Gedung ini pertama kali memang terlalu besar untuk sebuah kantor bawaslu tetapi pada akhirnya memang ini sudah sangat pas. Gedung ini merupakan pemberian pinjam pakai dari pengadilan dan karena pengadilan sudah ada gedung baru semoga ini bisa dilepas hak pada bawaslu,” jelasnya.


Sedangkan Sekprov Sulut Steve Hartke Kepel mewakili gubernur Bawaslu menyampaikan Bawaslu memiliki peran yang sangat penting dalam memastikan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada yang jujur, adil, dan demokratis.

“Peresmian kantor baru Bawaslu Provinsi Sulut ini menandai komitmen kita bersama untuk memperkuat institusi pengawas pemilihan umum di daerah Sulawesi Utara. Dengan fasilitas yang lebih memadai dan dukungan teknologi yang lebih baik, saya berharap Bawaslu Sulut dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan lebih efektif dan efisien, “ungkap Kepel.


” Kami juga menyambut baik peluncuran tagline Pilkada Sulut “Mari Jo! Torang Awasi Sama-Sama”. Tagline ini mencerminkan semangat kebersamaan dan tanggung jawab bersama dalam mengawal proses demokrasi di daerah kita. Mengawasi jalannya pemilu maupun pilkada bukan hanya tugas Bawaslu, tetapi juga tugas kita semua sebagai warga negara Indonesia yang peduli terhadap masa depan daerah dan bangsa, “tegas Kepel.

Lanjut Sekprov, Tagline “Mari Jo! Torang Awasi Sama-Sama” mengandung pesan kuat bahwa partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat sangatlah penting.


“Dalam era digital seperti sekarang, informasi dapat menyebar dengan cepat, baik yang benar maupun yang salah. Oleh karena itu, kita perlu lebih waspada terhadap berita-berita hoaks dan fitnah yang bisa memecah belah persatuan kita. Mari, kita gunakan media sosial dengan bijak, saring sebelum sharing, dan pastikan bahwa setiap informasi yang kita terima dan sebarkan adalah benar adanya, “tambahnya. (mom)