MaMa Hadiri HUT ke-39 Jemaat GMIM Tasik Tiberias Madidir Ure

Wali Kota Max J Lomban dan Wakil Wali Kota Maurits Mantiri menghadiri HUT Jemaat GMIM Tasik Tiberias Madidir Ure.
Wali Kota Max J Lomban dan Wakil Wali Kota Maurits Mantiri menghadiri HUT Jemaat GMIM Tasik Tiberias Madidir Ure.

 

BITUNG – Wali Kota Bitung Max J Lomban bersama Wakil Wali Kota Bitung Maurits Mantiri (MaMa), menghadiri ibadah syukur HUT Ke-39 Jemaat GMIM Tasik Tiberias Madidir Ure Kota Bitung,  Minggu (18/02/2018).

Ibadah yang dipimpin Wakil Ketua Sinode GMIM Pdt. DR. Hein Arina, M.Th tersebut mengambil perikop 2 Timotius 2:2-13 dimana pribadi Yesus Kristus menjadi figur pemimpin sejati yang selalu mengandalkan kekuatan Tuhan Allah dapat diteladani segenap jemaat dalam kehidupannya setiap hari.

Dalam sambutannya Mantiri menyampaikan ungkapan selamat atas penyertaan Tuhan yang sudah bersama sama dengan Jemaat Tasik selama 39 tahun sembari berpesan kepada jemaat untuk tetap setia beribadah maupun menjawab panggilan Tuhan. “Kami atas nama Pemerintah Kota Bitung mengucapkan selamat atas hari ulang tahun jemaat yang ke-39,  kita yakini dan percaya bahwa semua karena penyertaan dan anugerah Tuhan. Melalui momen ini kami mengajak segenap jemaat yang ada untuk senantiasa setia dalam menjawab setiap panggilan beribadah karena hanya dengan beribadah pribadi kita dapat dekat dengan sang pencipta,” kata Mantiri.

Wawali juga berharap gereja saat ini dapat berperan aktif dalam memperlengkapi warga gereja dalam membangun iman serta dapat selalu menjadi mitra kerja pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang maju dan sejahtera.

Melengkapi sukacita HUT jemaat GMIM Tasik Tiberias saat itu dilakukan ibadah peneguhan Vikaris ke Pendeta Pelayanan Pdt. Meinhard Saruan, S.Th serta pemasangan lilin ulang tahun.

Turut hadir Ketua TP PKK Kota Bitung Khouni Lomban Rawung, Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah Bitung I Pdt. Azer Ezau, Asisten III Youke Senduk, Kepala-Kepala Perangkat Daerah Kota Bitung yang hadir, Anggota DPRD Kota Bitung dan Camat  Madidir.(hry)