MANADO-Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Provinsi Sulawesi Utara dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setelah dilakukan verifikasi Parpol, Selasa (30/1/2018).
Dalam verifikasi parpol oleh KPU yang dipimpin langsung oleh Vivi George dan diawasi oleh Bawaslu, Partai Hanura dinyatakan memenuhi syarat, namun masih ada yang harus dilengkapi. Seperti masih ada beberapa pengurus yang belum memasukan Kartu Tanda Penduduk.
Kenly Poluan Komisioner Bawaslu dari devisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga yang ikut mengawasi jalannya Verifikasi Parpol menyatakan, dari hasil verifikasi Partai Hanura memang sudah memenuhi syarat, tapi ada beberapa catatan yang harus dipenuhi.” Keterwakilan kouta perempuan harus diperhatikan,”jelas Poluan.
Sementara itu, Ketua DPD Hanura Sulut, Jackson Kumaat menyatakan, dengan lolos verifikasi oleh KPU, pihaknya sangat beryukur.
Lanjut Kumaat, para kader Hanura tidak usah kuatir lagi soal kepemimpinannya. “Dengan KPU datang melakukan verifikasi ini sudah jelas bahwa kepengurusan Hanura saya pimpinlah yang diakui. Bahkan dikuatkan dengan adanya SK Kemenkumham, kepengurusan sah Partai Hanura diketuai oleh Oesman Sapta Ondang (OSO),” tegas Kumaat.
Dengan alasan inilah Jacko yang awalnya adalah salah satu pengurus Partai Demokrat Sulut, mengajak semua kader Partai Hanura untuk bergandengan tangan membesarkan partai.
Ketika disinggung mengapa ia relah meninggalkan Demokrat dan berpindah ke Hanura. Kepada wartawan, Ketua KNPI Sulut ini mengaku Hanura saat ini partainya anak muda. “Dia memberikan ruang untuk anak muda berkarya untuk memperjuangkan kepentingan rakyat,” pungkasnya. (mom)