NAP Soroti Realisasi Anggaran di Dinas Kesehatan

MANADO -Pembahasan Banggar DPRD Sulut terkait Ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2019 bersama dengan TAPD.

Anggota DPRD Sulut Netty Pantouw (NAP) menyorot terkait realisasi anggaran 2019 yang sudah dikerjakan pemprov Sulut.

Diakui NAP, ada evaluasi sedikit dijumpai saat pihaknya lakukan rapat kerja dengan mitra kerja dan tinjauan di lapangan.

“Pertama, dari angka yang disebutkan terkait dengan kesehatan yang merupakan prioritas utama pemprov. Dianggarkan Rp1,9 Triliun dan realisasinya hanya 78,9 persen. Itu dikarenakan alasannya belum selesai pekerjaan secara 100 persen untuk pembangunan rumah sakit,” kata Netty saat rapat evaluasi antara Banggar dan TAPD Pemprov, Selasa (16/6) kemarin.

Terkait hal ini, pihaknya memberi masukkan yang mungkin bisa saja ada kendala. Apa lagi dirinya mendapat informasi bahwa PPK yang menangani seluruh tender pengadaan barang dan jasa dari seluruh kegiatan kesehatan yang kewenangan di Pemprov, hanya satu.

“Apakah tak dimungkinkan oleh aturan untuk ditambah hingga semua proses berjalan cepat dan tepat. Dan saya tahu anggarannya tidak bisa terserap 100 persen terkait dengan pembangunan kesehatan di Sulut khususnya untuk fisik,” tegas NAP. (mom)